Pernah dengar keluhan dari mereka yang menggunakan behel atau kawat gigi? Banyak sekali yang merasakan ketidaknyamanan saat mereka menggunakan behel atau kawat gigi untuk merapikan gigi. Saat makan misalnya. Sisa makan sering tertinggal di behel.
Maka dari itu, mereka yang berkomitmen untuk menggunakan kawat gigi sangat disarankan untuk selektif saat makan. Tidak semua makanan bisa dikonsumsi dengan baik. Hanya beberapa makanan saja yang sebaiknya dipilih, seperti bubur, nasi yang benar-benar lembek, puding, yogurt, dan makanan halus lainnya.
Tentu saja ini bukan hal yang menyenangkan bagi mereka yang tidak suka dengan makanan tersebut. Apalagi jangka waktu yang dibutuhkan sangat lama. Rara-rata, butuh waktu hingga 2 tahun untuk memastikan gigi benar-benar rapih.
Hal tersebutlah yang membuat banyak orang tidak mau memakai behel. Meskipun sebenarnya di dalam hatinya, mereka ingin memiliki gigi yang rapih dan cantik.
Jika Anda ingin merapikan gigi namun tidak berani menggunakan kawat gigi, ada alat lain. Beruntung sekarang sudah ada produk alternatif selain behel atau kawat gigi terbaru. Namanya RATA. Ini bisa dikatakan alternatif dari behel atau kawat gigi. Dan satu hal yang menjadi keutamaan. Alat ini bisa Anda kenakan dan lepaskan dengan sangat mudah.
Bagaimana dengan keefektivan produk yang satu ini? Alat ini dibuat dilengkapi dengan fitur AI atau Artificial Intelligence. Fitur inilah yang akan menunjukkan kepada Anda bagaimana kondisi gigi Anda dan berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk merapikan gigi Anda.
Anda tidak perlu khawatir. Ada tim dokter yang akan memberikan bantuan konsultasi. Selama pemakaian produk RATA ini, tim dokter akan membantu agar proses meratakan gigi Anda bisa sangat efektif.
Dan yang lebih menarik lagi harga produk perata gigi RATA ini sangat murah. Jika harga behel merk luar negeri dijual dengan harga 15 hingga 30 juta rupiah, produk ini ditawarkan dengan harga yang jauh lebih murah, yaitu 7,5 juta saja.
Dengan alat ini, Anda akan tetap merasa nyaman ketika makan setiap hari. Berbeda sekali jika memutuskan untuk memasang behel.